Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Segala jenis sports car (Ferari, Acura, dll).

Moderators: akbarfit, Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze

User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

Hello gaes... Setelah molor cukup lama karena kesibukan yang bertubi - tubi, akhirnya nemu waktu buat nulis....

OK langsung aja ya... Kali ini sportscar yang cukup "hot" karena generasi terbarunya baru saja diluncurkan : Honda NSX.

Image

A Bit of History : Why the NSX is So Legendary

Di tahun 1984, Honda meminta Pininfarina untuk mendesain sebuah sportscar dengan kode : HP-X (Honda Pininfarina eXperimental), lalu memasukkan mesin C20A V6 ke dalamnya.

Image

Setelah Honda memutuskan untuk melanjutkan proyeknya, manajemen menginformasikan kepada para engineer Honda saat itu bahwa sportscar baru ini haruslah menyamai performa apapun yang datang dari Italia dan Jerman. HP-X pun berubah menjadi NS-X (New Sportscar eXperimental), diperkenalkan di Chicago Auto Show, 1989. NS-X kemudian dilanjutkan ke production version dengan project manager Ken Okuyama dan Executive Chief Engineer Shigeru Uehara yang kemudian juga dipercaya untuk merancang S2000 :e-clap: :e-clap:

Image

Performance target untuk NSX, bukanlah sportscar senegaranya seperti Nissan Skyline GT-R R32 atau Mazda RX-7 FC, tapi sebuah Ferrari 328 yang pada saat NSX mendekati produksi sudah berubah menjadi 348, target Honda adalah menyamai performa Ferrari tanpa mengorbankan reliability dan tidak semahal Ferrari. Karena itu C20A ditinggalkan dan diganti menjadi C30A V6 VTEC. Inilah kenapa GT-R, Supra, atau RX-7 nggak akan pernah lebih baik dari First gen NSX yang memiliki visi sangat bold, dimana pabrikan Jepang dan Eropa saat itu seakan perbedaan teknologinya sangat jauh, Honda berusaha melampaui batas tersebut :frm_salut: :frm_salut:

Image

Image

Design and Engineering Features

Honda mempelajari visibilitas 360 derajat di sebuah Jet F-16. F-16 juga sedikit memberi pengaruh pada desain luar NSX secara tidak langsung. Kokpit diletakkan far-forward pada body dan tepat di depan power plant untuk memberikan visibilitas luas dan desain ekor memanjang yang memberikan stabilitas.

Image

Selain itu, NSX menjadi showcase teknologi F1 Honda pertama kali di mobil jalan raya. Berikut adalah beberapa engineering dan design features pada NSX.

Image

1. All-Aluminium Monocoque Body Frame and Suspension - Untuk body sendiri penggunaan all-aluminium material berhasil memotong 200kg dari bobot keseluruhan chassisnya dan suspensinya sebanyak 20kg
2. 4-Channel ABS pertama
3. Titanium Connecting Rods - dipercaya cukup kuat untuk beroperasi pada rev tinggi.
4. VTEC - pertama kali di US
5. Electronic Throttle Control
6. Electric Power Steering - sumber saya menyebutkan NSX pakai EPS, tapi seingat saya dan setelah googling di beberapa sumber NSX tidak pakai power steering dan seingat saya memang NSX tidak pakai power steering :shrug:
7. Front-rear double wishbone with forged control arms
8. Proses pengecatan exteriornya melalui 23 langkah pengecatan termasuk chromate coating yang biasa digunakan pada pesawat yang didesain untuk melindungi aluminium bodyworknya dan waterborne paint untuk base coat nya untuk mendapatkan hasil akhir yang lebih clear dan lebih mulus.

NSX Development and Production
Motorsport division Honda pada saat itu memiliki crew terbaik dan menjadi sumber daya yang reliabel untuk mengembangkan NSX. Satoru Nakajima, pembalap F1 dari Jepang dikerahkan untuk on-track development, dan tentu saja ketika bicara NSX selalu identik dengan pembalap F1 legendaris Ayrton Senna.

Image
Satoru Nakajima

Image
Ayrton Senna

Kenapa peranan Senna sangat signifikan dalam pengembangan NSX? Meskipun chassis tuning awalnya dilakukan oleh Nakajima, Senna lah yang mendorong Honda untuk memperkaku chassis NSX lebih lanjut setelah menguji nya di Suzuka. Senna juga berperan dalam melakukan fine-tuning pada suspensi dan handling, melakukan pengetesan seharian dan memberikan report ke Honda. Senna juga menguji NSX di Nurburgring dan track dunia lainnya. Pengembangan suspensi NSX melalui pengetesan sangat panjang di Tochigi Proving Ground, Suzuka GP, 179-turn Nurburgring, HPCC, dan track terbaru Honda di Hokkaido.

Senna memiliki akses ke 3 buah NSX : 1 buah warna hitam tahun 1993 di Brazil, dengan plat nomor khusus BSS-8888 (B = "Beco" - nickname masa kecil Senna ; SS = "Senna da Silva" - dan 8 karena Senna juara F1 pertama kali di 1988) ; warna merah dengan plat nomor SX-25-29 yang dipinjamkan oleh Honda Portugal, dan warna hitam yang dibeli oleh Antonio Carlos de Almeida Braga yang merupakan teman baik Senna, manager sekaligus mentornya.

Bobby Rahal, pemilik dealer Honda dan Juara CART-PPG Club 2 kali dan pemenang Indianapolis 500 1986 juga turut andil dalam pengembangan NSX :frm_tumbleft:

Image

Produksi NSX dilakukan di Takanezawa R&D Plant di Tochigi dari 1989 sampai 2004 awal, lalu dipindahkan ke Suzuka Plant di sisa hidupnya. NSX dibuat oleh 200 orang terbaik di Honda, orang - orang yang minimal sudah melakukan assembly selama 10 tahun dari seluruh production facilites Honda. Interesting, this is not your ordinary H :frm_tumbleft:

Tahun 1997 NSX mengalami major update di NSX, C30A standar diganti dengan C32B dengan Fiber Reinforced Metal yang lebih tipis, exhaust manifold aluminium. Hasilnya adalah peningkatan tenaga dari 274PS ke 294PS, torsi juga meningkat dari 285Nm ke 305Nm untuk versi manual. Untuk versi Automatic 4-speed tetap mempertahankan C30A lawas dengan 252PS. Untuk transmisi manualnya juga ditingkatkan dengan 6-speed close ratio dan dual-cone synchronizer, dual mass low inertia single disc clutch. Peningkatan bobot karena rem dengan diameter lebar dan 6-speed transmission, digunakan material aluminium alloy yang lebih kuat 50% dari aluminium alloy sebelumnya. Bobot hanya bertambah sekitar 10kg dengan improvement sebanyak ini, dan keyless entry + immobilizer (yang sudah jamak ditemukan sekarang :upss: ).

Berkat semua improvement ini untuk versi Targa top nya (NSX-T) 0-100 kmph 4.8secs dan quartermile 13.3 secs. Di versi hard top nya, 0-100 terhitung 4.5 secs. Wow. 3.2L V6 VTEC NA dan akselerasinya masih bisa menyamai sportscar modern dengan mesin induksi saat ini? :frm_salut: :frm_salut: akselerasi ini bahkan nyaris setara dengan sebuah CLS63 AMG dengan 5.5L Bi-Turbo yang 0-100 di angka 4.1 secs. :e-clap:

Tahun 2002 model facelift NSX diluncurkan, dengan meninggalkan popped-up headlights (personally, saya lebih suka versi popped upnya) menjadi fixed headlamp dengan HID, ban belakang lebih lebar, spring rate di depan ditingkatkan dari 3.2 kg/m to 3.5 kg/m dan belakang ditingkatkan dari 3.8 kg/m menjadi 4.0 kg/m, rear stabilizer bar dengan diameter lebih besar 17.5 mm menjadi 19.1 mm dan wall thickness 2.3mm.

Image

NSX Diproduksi terakhir tahun 2005, dengan total penjualan 18.000 Unit sejak awal keluar :e-clap:

Variants

NSX-R - "Stripped out" version dari NSX. Seperti kebiasaan Honda menamai versi stripped out racing version nya dengan Type-R. Elektronik, AC, Audio, power window, traction control semua dihilangkan di NSX-R. Pure mechanical, which is good for track car :e-clap: . Recaro carbon kevlar seats menggantikan seat standar nya, forged wheels to aluminium wheels, bahkan shiftknob leather diganti dengan titanium, that results 120kg of weight saving :e-clap: bobot NSX-R hanya 1.230kg.

Lalu NSX dengan layout mid-engine rear wheel drive (MR) nya sangat berpotensi oversteer, ditambah dengan suspensinya yang rear-biased, suspensi belakang lebih keras sehingga memungkinkan bagian belakangnya akan kehilangan grip pada saat braking. Untuk mengakali hal ini Honda menambahkan aluminium bracket di bawah battery tray dan radiator tray, stiffer suspension bushing, stiffer sway bar, stiffer coil spring, stiffer damper. Dan di NSX-R suspensi dibuat front-biased dan ditambah front sway bar lebih kaku (spring rate NSX : 3.0 kg/mm front - 4.0 kg/mm rear ; NSX-R 8.0 kg/mm front - 5.7 kg/mm rear).

Final gear ratio juga ditambah menjadi 4.235 : 1 dari standarnya 4.06 : 1 yang membuat akselerasinya lebih agresif, dan LSD dengan higher percentage locking juga dipasang. Engine di NSX-R juga di fine-tuning dan lebih balanced setara dengan mesin - mesin Honda yang digunakan untuk balap :e-clap:

NSX-R walaupun merupakan edisi stripped-out tetapi Honda tetap memasarkan versi "full-spec" dari NSX-R dari tahun 1992 dengan AC, Bose sound system, carbon fiber trimming interior, Championship white colour wheels yang lebih besar di tahun 1994 (16" depan dan 17" belakang). Hanya 483 unit saja.

Image

Image

NSX-R versi facelift melakukan list reduksi bobot yang sama dengan NSX-R first generation, tapi dengan cara yang lebih ekstrim, misalnya : power steering di NSX-R Facelift ikut dihilangkan, carbon fiber material. Total bobot berkurang 100kg, ya nyaris sama dengan yang lawas. 1270kg saja, setara VW Golf modern. :e-clap:

Engine juga sama mendapat special treatment dari divisi racing Honda sehingga kepresisiannya menyamai mesin-mesin balap. Release resmi Honda, NSX-R powernya sama saja dengan stocknya (290hp), tapi banyak beredar bahwa actual output nya lebih besar. Pedal gas yang lebih agresif dan short-stroke, suspensi harsh yang bisa bikin pinggang patah mungkin buat sebagian orang, dan tanpa power steering membuat NSX-R facelift version ini sangat tidak nyaman dikendarai di jalan raya.

Tapi dari semuanya ini, hasil akhirnya adalah sebuah sportscar yang mampu menyamai Ferrari 360 Challenge Stradale di Nurburgring dengan laptimes 7:56, driven by Motoharu Kurosawa. Ya terhitung lambat untuk modern standard karena di tahun 2015 "adiknya" sendiri, Civic Type R 2015 berhasil mencetak 7:50 di Nurburgring, mengalahkan NSX-R 2002 sebanyak 6 detik. Once again Honda has shown its guts :e-clap: wonder how good the New NSX will became.

NSX-R GT - versi jalan raya dari mobil balap JGTC Honda sebagai syarat homologasi, jadi cuma ada 5 unit.
Image

NSX Mugen-RR Concept - gak perlu dijelasin lagi lah ya... dituning khusus oleh Mugen dan engine diubah dari transverse ke longitudinal mounting dan ban lebih lebar (255/35/18 depan, 335/30/18 belakang)

Image

NSX-T (Targa Top) - NSX dengan targa top, gak perlu dijelasin lah ya.

Image

NSX S dan S-Zero - Seiring dengan performance update di 1997, untuk versi JDM mendapat NSX S dan S-Zero, sama-sama mendapatkan stiffer suspension dari NSX standar, sebagai trim "tengah" antara NSX normal dan NSX-R, track day car yang bisa dipakai sehari-hari. Mesin menggunakan C32B. S-Zero mendapat pengurangan bobot seperti disunatnya AC, audio, dan navigation. Suspensi lebih keras dari NSX-S, sama dengan yang digunakan oleh NSX-R first generation tapi dengan swaybar standar milik NSX-S. Shiftknob juga diganti dari leather ke mesh.

Image

NSX Alex Zanardi Edition - Edisi spesial 51 unit memperingati kemenangan Alex Zanardi di CART Champ Car Championship yang bertanding untuk tim Honda/Acura. Hanya tersedia warna New Formula Red, diwarnai sama seperti mobil yang digunakan Zanardi di Chip Ganassi Racing.

Image

Image
Alex Zanardi

Zanardi Edition number 0 adalah democar Honda dan number 1 adalah milik Alex Zanardi sendiri yang dimodifikasi oleh Honda khusus dengan hand-activated throttle, braking, dan shifting mechanism juga dimodifikasi untuk menyesuaikan dengan Zanardi yang kehilangan kedua kakinya akibat kecelakaan di Lausitzring tahun 2001.

Reborn : The 2015 Honda/Acura NSX!

Yap setelah penantian panjang, the New NSX finally unveiled. Setelah beberapa kali para penggemar Honda di-PHP dengan isu-isu keluarnya NSX.

2007, Tetsuo Iwamura, CEO Honda Amerika mengumumkan bahwa Honda akan mengeluarkan supercar bermesin V10 sebagai penerus NSX, based on Honda ASCC (Advanced Sports Car Concept). Dilanjutkan oleh Takeo Fukui yang menginginkan mobil ini jauh lebih kencang dari para rivalnya.

Image

Hanya saja karena ekonomi Honda memburuk akhirnya pada Desember 2008 Fukui menyatakan project ini dibatalkan. Padahal prototype nya sudah melakukan ujicoba di Nurburgring.

Tahun 2010 Project NSX berganti nama menjadi HSV-010-GT. Saat itu merupakan gambaran terdekat akan jadi seperti apa versi produksi New NSX nggak akan jauh-jauh dari HSV-010-GT yang digunakan Honda di balap. HSV-010-GT menggunakan mesin 3.4L V8.

Image

Dan tidak lama, tahun 2011 Automotive News melaporkan bahwa Honda sedang mengembangkan sebuah sportscar yang digadang - gadang sebagai penerus NSX. Dan diisukan mesinnya bukan V10, bukan V8, tapi V6 hybrid. 2012, Acura NSX Concept unveiled. 2-door coupe, mid engine, dan All-Wheel Drive.

Image

Sistem Hybrid di Acura NSX ini menggunakan 3 buah electric motor. 1 untuk transmisi dualclutch 9-speed nya, dan 2 untuk kedua roda depan.

Image

Dalam pengembangan prototype nya, NSX sempat terbakar 1x di Nurburgring pada tahun 2014

Image

Januari 2015, the New NSX was officially launched :e-clap: :e-clap: keramaian North American International Motor Show (NAIAS) menjadi saksinya.

Image

Pada waktu yang sama Honda juga mengumumkan debut New NSX di 85th Geneva Motor Show bersamaan dengan New Civic Type R.

New NSX, New Civic Type R yang belakangan ini ramai karena berhasil mencetak rekor sebagai hatchback tercepat di Nurburgring, dan Compact roadster S660... Is this the return of H? :e-think: Sepertinya ketiga mobil ini adalah bold statement bahwa Honda telah kembali ke arah yang benar :frm_tumbleft:

That's it... Selamat membaca, dan mari berdiskusi.

*jari sengklek... ternyata lebih panjang dan lebih rumit dari bahas GT-R* :e-wall: :e-wall:
1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
User avatar
sandal
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3688
Joined: Thu Jul 03, 2014 1:13

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by sandal »

Pertamax :ngacir:
Baca dulu sambil ngopi

======================
Wonderful car :big_love:
Di sby ada nggak yah yg punya ini? :big_childish:

Semoga next gen NSX bisa memberi kesan yang baik :mky_01:
Last edited by sandal on Fri Apr 10, 2015 15:28, edited 1 time in total.
2017 Ignis

2021 HRV SE Improvement
Farizvaughan
Visitor
Visitor
Posts: 1
Joined: Fri Apr 10, 2015 15:11

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by Farizvaughan »

Honda. The power of dream :big_love:
User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

sandal wrote:Pertamax :ngacir:
Baca dulu sambil ngopi

======================
Wonderful car :big_love:
Di sby ada nggak yah yg punya ini? :big_childish:

Semoga next gen NSX bisa memberi kesan yang baik :mky_01:
Indeed, wonderful indeed bro Aris. Kalau ceritanya gak menarik gak mungkin jari ane sengklek dan ngetiknya ngabisin 3 hari :e-wall:

Harusnya di Surabaya ada kalo ditelisik, kalo di Semarang wa inget pernah nemu 1 diganti logonya Ferrari semua... :e-wall:

2015 NSX sayangnya menurut ane harganya sangat tinggi, setara dengan supercar Eropa. US$150k. Not a good price for an NSX, karena lebih mahal dari Aston Martin Vantage, Mercedes AMG GT S, Porsche 911, dll.

http://www.caranddriver.com/acura/nsx

1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
DOHC
Full Member of Mechanic Master
Full Member of Mechanic Master
Posts: 26894
Joined: Sat Jan 31, 2009 17:48
Location: in engine bay with carbonfibre as roof

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by DOHC »

thanks for the sharing mods...

gile yahh taon 90an gt... supercar Japanese bener2 bkin supercar eropa kebakaran rambut (ud bukan jenggot lg)...

tp supercar ini berarti bsa dibilang half japanese half european jg kli yah... enjin japanese tp dirancang oleh pininfarina yg dari itali dan pembalap brazil...
numpang lewat aja.... :ngacir: :ngacir:
KodokPushUp
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 623
Joined: Sun Sep 28, 2014 19:04
Location: Surabaya

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by KodokPushUp »

Beuh NSX
Sportcar yg sampe dapet handicap biar seimbang sama sportcar jepang lain di jgtc

Tapi menurut ane nsx original masih lebih seksi daripada nsx 2015
Ikutan trend penghuni garasi:

-antek medket liar entah milik siapa
-ayam milik tetangga depan rumah yg kadang nyasar
-tikus yg siap diracun :evil:
User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

DOHC wrote:thanks for the sharing mods...

gile yahh taon 90an gt... supercar Japanese bener2 bkin supercar eropa kebakaran rambut (ud bukan jenggot lg)...

tp supercar ini berarti bsa dibilang half japanese half european jg kli yah... enjin japanese tp dirancang oleh pininfarina yg dari itali dan pembalap brazil...
Yups oom klep karena Honda pada saat itu benchmarking nya gak ke rival-rival Jepangnya seperti GT-R tapi langsung benchmarking ke Ferrari 328 dan mereka berhasil, bikin supercar Italia bisa kebakaran rambut.

Hehehe ya bisa dibilang gitu juga oom klep... Desain Eropa, mekanikal Jepang, dituning langsung oleh pembalap F1 tersohor dan Honda Racing Division. Siluetnya emang agak mirip Ferrari sih NSX ini. Yang jelas, sulit buat gak mengagumi NSX dari sisi manapun. Dan mobil ini masih bisa dibilang cepat untuk modern standard :frm_salut: :frm_salut:
KodokPushUp wrote:Beuh NSX
Sportcar yg sampe dapet handicap biar seimbang sama sportcar jepang lain di jgtc

Tapi menurut ane nsx original masih lebih seksi daripada nsx 2015
Hehehe setuju bro, sampe sekarang the original NSX memang gak tergantikan. Mid engine-rear wheel drive.

Tapi 2015 NSX cukup patut diapresiasi, mengingat saudara kecilnya Civic Type R mencetak waktu 7:50 di Nurburgring, NSX dengan AWD dan power lebih besar seharusnya bisa lebih kencang lagi.....

"Seharusnya..." kita tunggu saja.
1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
andrijet
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 785
Joined: Sat May 17, 2014 23:11

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by andrijet »

Kok jadi inget i8 yak...
:big_think:
User avatar
FRD
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1801
Joined: Tue Aug 26, 2014 15:00
Location: Malang
Daily Vehicle: 2010 Nissan XTrail T31

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by FRD »

Aaahhh NSX :big_love:

Gila ya, jaman segitu udah punya power 294ps dan 0-100 sekitar 4.8 detik ckckckck :e-pray:







Jadi kapan bungkus satu? :mky_03:
:big_smoking:
User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

oom andri :

Umm yeap... mirip i8, terutama bagian belakang dan samping

Image

Image

FRD : yeap.... no surprise sih kalau engine nya punya output segitu, revnya sangat tinggi 8k RPM. Sebetulnya output yang gak besar-besar amat untuk sebuah sportscar. Tapi the whole car itself, bobotnya, aerodynamics aspect nya, transmisi nya, semua bikin NSX menjadi mobil yang brilian.

Sebetulnya rate bhp/liter nya NSX ini gak terlalu fantastis sih, 3200cc 294bhp. Dibandingkan dengan 2000cc 240bhp di S2000. 120 bhp/liter. Wajar sih S2000 revnya 9k, NSX 8k.

Untuk modern days saja masih terdengar kencang, makanya ane kasih gambaran betapa kencengnya mobil ini dibandingkan dengan CLS 63 AMG 5.5L Bi-Turbo, fastback monster yang juga range 4sekon-an. Bahkan Subaru WRX STi atau Mitsubishi Evo modern belom bisa nyentuh 4.sekian secs untuk akselerasinya, dari dulu yo pancet ae 5 secs.

Aduh ane kalau ada kesempatan bungkus ya mau mau aja sih.... Legend bok mobil ini. Dibanding GT-R, Supra, RX-7, ketiga Japs sports itu gak ada apa apanya.
1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
User avatar
FRD
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1801
Joined: Tue Aug 26, 2014 15:00
Location: Malang
Daily Vehicle: 2010 Nissan XTrail T31

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by FRD »

Output 294hp emang kedenger biasa atau bahkan tergolong kecil sih kalo untuk sportcar, tp ane setuju sama pertanyaan ente "Tapi the whole car itself, bobotnya, aerodynamics aspect nya, transmisi nya, semua bikin NSX menjadi mobil yang brilian."

Yaa makanya ane tadi sempet bengong bayangin seberapa cepet itu NSX pas ente nulis kalo beda sekian detik sama CLS63 AMG yg dijuluki car from hell... :mrgreen:


CMIIW
:big_smoking:
User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

Untuk modern days saja bikin kita tercengang, apalagi di zamannya dimana Ferrari Lamborghini gituan 0-100 nya juga di range 4 seconds.

Mercedes SLS AMG saja 0-100 di 3.7 seconds dengan kapasitas mesin 2x lebih besar dari NSX.

Gak heran mobil ini sangat legendaris. Saking kagumnya Gordon Murray (father of McLaren) dengan NSX, mereka sempat minta Honda untuk develop mesin V10 buat McLaren F1, yang akhirnya gak disanggupi oleh Honda karena waktu itu mereka gak punya lineup lebih dari 6 silinder.

Akhirnya permintaan itu disanggupi oleh BMW. McLaren F1 juga sedikit terinspirasi dengan NSX.

Kalau gak salah ceritanya sih gitu. CMIIW.
1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
User avatar
omDidit
Full Member of Junior Mechanic
Full Member of Junior Mechanic
Posts: 77
Joined: Fri Nov 02, 2012 3:16

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by omDidit »

NSX.. untuk grup jepang taun 90an udah paling ultimate deh.. apalagi yg gen 1 itu collector's item bangett
User avatar
sintoni
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5684
Joined: Thu Jun 05, 2014 13:03
Daily Vehicle: [cencored]

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by sintoni »

Mobil impian ane ini. :mky_01:

Bener kata Om Didit, the ultimate of all Japanese Sportcars.

NSX-R sih secara tepatnya, secara dia bener2 dibuat untuk balapan.

Kalo yang NSX biasa kayak NSX-S kurang suka sih secara mobil GT.

Emang secara kertas, cuma 290hp, tapi itu kan cuma diatas kertas doang, menurut agreement yang ada di Jepang. Pernah baca dimana gitu, perna tes dyno malah tembus 320-330 hp.

Bayangin aja mobil 300 hp++, berat cuma 1,2 ton, dengan bodi aerodinamik gt, sama pengaturan suspensi kelas wahid terus dengan mesin NA yang responsif. Cuma NSX-R yang bisa.

Pernah dites di serial Best Motoring kesukaan ane, 360 modena aja ditempel habis-habisan sama NSX-R ini. Dites di Nurbugring, best time nya jg 7 menit 56 detik.

Bahkan si Drift King asli, Keichii Tsuchiya aja bener2 ngefans sama NSX-R.
User avatar
madcat015
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 13579
Joined: Thu Nov 29, 2012 8:52
Location: Surabaya

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by madcat015 »

Nice sharing bro ChZ... what a lovely article indeed... :mky_02:

NSX, mengingatkan ane akan kejayaan Honda jaman jebot... Driving thrills and you-can-do at home mechanical, less gimmicky, less computerized, all human.

Tahun 2003 lalu, saat ane lg hunimun dengan Z ane, ane sempat liat 2 NSX di Sby. Semuanya PFL warna kuning dan putih... What a car of its time... :mky_02:
Obey the mahakitteh. :big_cat:
User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

omDidit wrote:NSX.. untuk grup jepang taun 90an udah paling ultimate deh.. apalagi yg gen 1 itu collector's item bangett
sintoni wrote:Mobil impian ane ini. :mky_01:

Bener kata Om Didit, the ultimate of all Japanese Sportcars.

NSX-R sih secara tepatnya, secara dia bener2 dibuat untuk balapan.

Kalo yang NSX biasa kayak NSX-S kurang suka sih secara mobil GT.

Emang secara kertas, cuma 290hp, tapi itu kan cuma diatas kertas doang, menurut agreement yang ada di Jepang. Pernah baca dimana gitu, perna tes dyno malah tembus 320-330 hp.

Bayangin aja mobil 300 hp++, berat cuma 1,2 ton, dengan bodi aerodinamik gt, sama pengaturan suspensi kelas wahid terus dengan mesin NA yang responsif. Cuma NSX-R yang bisa.

Pernah dites di serial Best Motoring kesukaan ane, 360 modena aja ditempel habis-habisan sama NSX-R ini. Dites di Nurbugring, best time nya jg 7 menit 56 detik.

Bahkan si Drift King asli, Keichii Tsuchiya aja bener2 ngefans sama NSX-R.
Hehehe betul oom didit & bro Toni, the ultimate Japanese sports of all time.

NSX-R fokusnya emang memperbaiki semua kekurangan handling di NSX normal yang punya kecenderungan oversteer karena MR layout nya. Seperti yang ane tulis bro Toni, NSX biasa suspensi belakangnya lebih keras, yang NSX-R malah suspensi depannya dikerasin.

Nah untuk power sudah ane tuliskan juga bro Toni, official release Honda hanya 294 tapi real nya lebih besar.

Ahh itu 360 Modena modern saja masih bisa ditempel sama NSX-R ya, apalagi Ferrari 328 yang jadi acuannya.
madcat015 wrote:Nice sharing bro ChZ... what a lovely article indeed... :mky_02:

NSX, mengingatkan ane akan kejayaan Honda jaman jebot... Driving thrills and you-can-do at home mechanical, less gimmicky, less computerized, all human.

Tahun 2003 lalu, saat ane lg hunimun dengan Z ane, ane sempat liat 2 NSX di Sby. Semuanya PFL warna kuning dan putih... What a car of its time... :mky_02:
Kalo berkaca dari penciptaan NSX, H jaman dulu visinya sangat bold sekali. Gak tanggung tanggung, benchmarking performance langsung ke Ferrari. Disambung dengan S2000 di awal 2000an yang juga jadi legend.

Sayangnya sampai 2000an Honda cenderung stagnan.

Hopefully 2015 jadi titik balik Honda dengan 3 buah sportscar terbaru mereka. :big_smoking:
1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
glendotan
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 504
Joined: Thu Jul 21, 2011 5:44

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by glendotan »

Wah mobil paporit ane di Gran Turismo 1 nih.... banyak best time ane yg ane pecahin pake NSX.. :e-whistle:

sayang NSX 2015 sdh bukan pure mechanic engine lagi....
User avatar
sintoni
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5684
Joined: Thu Jun 05, 2014 13:03
Daily Vehicle: [cencored]

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by sintoni »

Ga bisa ngmg kalo H skrg udah geje, ga kayak dulu lg keluarin sportcar2 baru.

Sekarang banyak regulasi-regulasi yang menitik beratkan environmental-friendly. Jadi sudah ga bisa main2 lagi buat sportcar aneh2. Mau buat mobil kayak gini, terganjal regulasi ini, mau buat gitu terganjal regulasi itu.

Ga cuma H aja, kayak M dengan rotari engine nya jg discontinue secara emisi sama fuel consumptionnya ga bisa bersaing. Belum lg divisi M dari Biem yng udah ga keluarin N/A engine lagi.
glendotan
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 504
Joined: Thu Jul 21, 2011 5:44

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by glendotan »

Mitsubishi juga tuh belum jelas tentang kelanjutan Evolution-nya, dan banyak rumor jg kalo Mitsubishi mau konsen ke electric vehicle... :big_think:
User avatar
ChZ
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 15500
Joined: Tue Oct 08, 2013 14:30
Location: Semarang
Daily Vehicle: Civic FK4

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by ChZ »

glendotan wrote:Wah mobil paporit ane di Gran Turismo 1 nih.... banyak best time ane yg ane pecahin pake NSX.. :e-whistle:

sayang NSX 2015 sdh bukan pure mechanic engine lagi....
Ngomong-ngomong GT, NSX ini emang epic. Dengan power gak gitu besar cuma around 300-400hp laptimes nya bisa ngalahin GT-R dengan 600-700hp sekalipun :big_smoking: dan bonus setiap tikungan bisa ngesot

Hmm susah ngomong sih kalau bukan pure mechanical lagi, zamannya dah beda oom. Porsche 918 Spyder dan McLaren P1 pun merupakan hybrid supercars yang malah bisa jalan pakai electric motor saja. New NSX dan old NSX ini kayak bandingin Porsche 918 vs Carrera GT, McLaren P1 vs F1.

Kalau LaFerrari itu yang epic, V12 Hybrid tapi motor listriknya fungsinya kayak KERS, extra boost, jadi gak bisa full EV mode kayak Prius.

Mitsubishi, mereka sudah bunuh Evolution dan kayaknya mereka gak akan main sportcar lagi, lebih fokus ke mobil kecil irit dan ramah lingkungan. More or less kayak Honda 5 taun yang lalu ketika mereka memutuskan untuk main mobil kecil irit dan ramah lingkungan. Baru-baru ini aja mereka kembali ke jalan yang benar.

Sempat diramalkan oom Helm di review Accord 2014 kalau Honda akan kembali ke motorsport dan bikin mobil-mobil kencang lagi. And they really are.

AFAIK dan CMIIW.
sintoni wrote:Ga bisa ngmg kalo H skrg udah geje, ga kayak dulu lg keluarin sportcar2 baru.

Sekarang banyak regulasi-regulasi yang menitik beratkan environmental-friendly. Jadi sudah ga bisa main2 lagi buat sportcar aneh2. Mau buat mobil kayak gini, terganjal regulasi ini, mau buat gitu terganjal regulasi itu.

Ga cuma H aja, kayak M dengan rotari engine nya jg discontinue secara emisi sama fuel consumptionnya ga bisa bersaing. Belum lg divisi M dari Biem yng udah ga keluarin N/A engine lagi.
Hehehe yoi bro Toni, semua sekarang mengarah ke Efisiensi. Mau engine/exhaust note bagus aja kadang dipalsu lewat speaker. BMW i8, Ford Mustang Ecoboost, sampe BMW M5 juga pakai engine/exhaust note palsu dari speaker. Saking jeleknya suara aslinya karena turbocharged. Yang lebih epic ya RenaultSport Clio terbaru, malah suara nya bisa diganti ganti pakai suara GT-R segala :frm_bang_head: :frm_bang_head: iki mobil opo home theater sih.

Yang bisa diapresiasi dari mobil - mobil sekarang itu sebenernya perkembangan chassis yang makin ringan tapi makin kaku. Mesin induksi dengan proper treatment sebenernya bisa lebih baik dari mesin N/A kapasitas besar. Contohnya ya AMG 4.0Liter di AMG GT dan C63 AMG. Exhaust nya punya valve khusus yang bisa buka tutup biar suaranya lebih menggelegar.

Honda Civic Type R terbaru juga salah satunya. Meskipun as a Honda fan, denger Honda pakai mesin induksi itu aneh. Apalagi pake bawa bawa nama Type R segala. Ane dulu termasuk golongan yang kolot, tapi lama-lama udah bisa menerima perubahannya, ya emang jamannya harus begini. :mrgreen:
1997 E39 M52B28
2017 FK4 L15B7
maastricht889
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 3449
Joined: Sat Apr 19, 2014 3:45

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by maastricht889 »

Kemarin ane iseng baca thread ini, ehh waktu ane lewat jalan raya serpong ane liat 2 NSX gen 1 red sama yellow lagi parkir
diapit sama 2 E36 yang mungkin juga edisi jarang. Udah "uzur" pun, NSX masih tetap iconic di mata auto-enthusiast :big_love:
Cloud
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 842
Joined: Tue Dec 05, 2006 0:46
Location: Yogyakarta

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by Cloud »

Tampang depan mirip2 mazda furai?
User avatar
sintoni
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 5684
Joined: Thu Jun 05, 2014 13:03
Daily Vehicle: [cencored]

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by sintoni »

A red emblem with a turbocharged engine doesnt feels and sounds like a Type R. :off_no:

Harusnya tetap kayak N/A engine lahhh. Hahahaha.

Kalo perlu pengembangan K20a lg :off_bored:
User avatar
FRD
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 1801
Joined: Tue Aug 26, 2014 15:00
Location: Malang
Daily Vehicle: 2010 Nissan XTrail T31

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by FRD »

K20R lhar, atau kalo bisa sekalian aja K24R :big_smoking:













Atau 1NZ-FE aja? :ngacir:
:big_smoking:
User avatar
madcat015
SM Specialist
SM Specialist
Posts: 13579
Joined: Thu Nov 29, 2012 8:52
Location: Surabaya

Re: Sportscar Talk Part.2 : Honda NSX

Post by madcat015 »

sintoni wrote:Ga bisa ngmg kalo H skrg udah geje, ga kayak dulu lg keluarin sportcar2 baru.

Sekarang banyak regulasi-regulasi yang menitik beratkan environmental-friendly. Jadi sudah ga bisa main2 lagi buat sportcar aneh2. Mau buat mobil kayak gini, terganjal regulasi ini, mau buat gitu terganjal regulasi itu.

Ga cuma H aja, kayak M dengan rotari engine nya jg discontinue secara emisi sama fuel consumptionnya ga bisa bersaing. Belum lg divisi M dari Biem yng udah ga keluarin N/A engine lagi.
Yoi, selamat tinggal big block NA enjin... atau enjin2 buas dengan emisi seperti bawang yang sanggup bikin mata pedih... :big_cry:

Semua serba green-eco-bullcrap... :big_bored:

Sebagai kucing yang pernah merasakan enjin2 besar bertengger di muncung mobil, welp, ane bisa bilang "Displacement does matter", meski power kalah dengan enjin modern, tetapi suara mesin yang berkarakter itu yang bener2 menghidupkan suasana mengemudi.

Lama2, sport car isinya 3 silinder 900cc turbo charged dengan output 500hp... :ngacir:
Obey the mahakitteh. :big_cat: