Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Ingin membahas hal-hal umum mengenai mobil dan otomotif, silakan bahas disini...

Moderators: akbarfit, Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze

Post Reply
essanpupil
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 26
Joined: 13 Nov 2020, 12:50

Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by essanpupil »

Halo teman2 semua, saya mau tanya. Kalau mobil yang dari pabrikannya tidak ada roofrail/roofrack/roofbox, kemudian kita pasang custom, apakah aman? Saya khawatirnya bisa struktur mobil dan kekuatan rangka mobil karena ditambahi alat yang tidak sesuai dengan awal design mobil.

Kalaupun aman, maksimal beban berapa ya?
adri31
Full Member of Senior Mechanic
Full Member of Senior Mechanic
Posts: 304
Joined: 24 Feb 2016, 16:01

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by adri31 »

essanpupil wrote:Halo teman2 semua, saya mau tanya. Kalau mobil yang dari pabrikannya tidak ada roofrail/roofrack/roofbox, kemudian kita pasang custom, apakah aman? Saya khawatirnya bisa struktur mobil dan kekuatan rangka mobil karena ditambahi alat yang tidak sesuai dengan awal design mobil.

Kalaupun aman, maksimal beban berapa ya?
Mobilnya apa?
User avatar
marmut
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 10928
Joined: 16 Oct 2013, 13:27
Location: tangerang selatan

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by marmut »

sekedar gambaran saja ;


100 Kg
100 Kg
20210109_125242.jpg (604.16 KiB) Viewed 901 times
75 Kg
75 Kg
20210109_124806.jpg (612.15 KiB) Viewed 901 times



entah bagaimana dengan mobil lain, dugaan saya angkanya ada di kisaran itu.
User avatar
dudeck99
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 48
Joined: 13 Apr 2020, 17:16
Location: Bali

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by dudeck99 »

kalau tidak ada roof rail. Kita pakainya cross bar model jepit saja. Cukup. Asal kualitas cross barnya bagus, tidak akan rembes ke kabin saat hujan. Sepertinya biar aman load dibatasi 50kg saja. Bukan bahaya di struktur mobil, tapi pasti akan menambah limbung karena center of gravitynya geser.
ginting
Full Member of Mechanic Engineer
Full Member of Mechanic Engineer
Posts: 4324
Joined: 08 Dec 2013, 23:05
Location: CIPUTAT
Daily Vehicle: ISUZU MU-X
Contact:

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by ginting »

essanpupil wrote: 09 Jan 2021, 08:47 Halo teman2 semua, saya mau tanya. Kalau mobil yang dari pabrikannya tidak ada roofrail/roofrack/roofbox, kemudian kita pasang custom, apakah aman? Saya khawatirnya bisa struktur mobil dan kekuatan rangka mobil karena ditambahi alat yang tidak sesuai dengan awal design mobil.

Kalaupun aman, maksimal beban berapa ya?
klau menurut saya sih, ada 2 hal yg harus diperhatikan :
- berat beban
- daya hambat / aerodinamis (kadang bawa gabus gede ringan juga bikin berat / stress terhadap roofrail/crossbar juga)

Nah, saran saya adalah kalau aslinya tidak ada roofrail maka :
- pasang aja dulu roof rail kiri kanan (ingat bahwa mobil di pabrik juga roofrail dipasang belakangan kok). jangan sembarang bor tapi di tulangan keras. dan dikasih sealant yg proper.
- lalu pasang cross bar
- lalu pasang rack / box...cari paling ringan

usahakan jangan menjulang ke atas bebannya tapi memanjang ke belakang spy terpaan angin tidak berat

mengenai max berat brp, maka saya pikir 50-60 kg masih ok lah (rule of thumb)

yg model jepit ke arah karet pintu saya tidak rekomen, krn sepanjang lintas sumatera sudah banyak sy lihat yang lepas karena Ayun ayunan goncangan selama di jalan membuat jepitannya melemah…

Menurut saya sih 2 baut ring di depan, dan belakang sudah cukup kok..

oh ya, fungsi roof rack juga menhubungkan cross bar kiri dan kanan supaya tenaganya menyatu..sehingga kedunya bekerja menahan beban...
essanpupil
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 26
Joined: 13 Nov 2020, 12:50

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by essanpupil »

Makasih insight-nya temen2, ertiga kami kan tahun 2017, akomodasi relatif sempit. Kepikiran buat pasang roof rail + roofbox. Tapi masih cari2 info efek sampingnya. 🙂
jessboy
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 235
Joined: 09 May 2017, 10:09
Location: jabodetabek
Daily Vehicle: mobil bekas
Contact:

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by jessboy »

essanpupil wrote: 16 Jan 2021, 08:43 Makasih insight-nya temen2, ertiga kami kan tahun 2017, akomodasi relatif sempit. Kepikiran buat pasang roof rail + roofbox. Tapi masih cari2 info efek sampingnya. 🙂
bener harus dipikir baik2
apakah keuntungannya lebih byk dari kerugiannya
belum lagi ntar kalo yg masang kurang rapih dan gak bener malah bikin atap mobil keropos dan plafon rusak
Mencari referensi info mobil bekas yang akurat dan terpercaya
User avatar
azu
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 661
Joined: 20 Jun 2012, 01:00
Location: Bandung
Daily Vehicle: 2007 Toyota NCP93R-BEMGKD

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by azu »

essanpupil wrote:Makasih insight-nya temen2, ertiga kami kan tahun 2017, akomodasi relatif sempit. Kepikiran buat pasang roof rail + roofbox. Tapi masih cari2 info efek sampingnya. [emoji846]
Kebetulan keluarga kami pakai Ertiga 2012, dan sudah lebih dari 5 kali dalam 7 tahun terakhir PP Bandung dan sudah 3 kali PP via Trans Jawa alhamdulillah aman.

Untuk barang yg kami gunakan:
- Crossbar jepit merk SportRack. Pakai model jepit ini aman kok, yg penting pasangnya bener dan setiap berhenti istirahat dicek. Alasan kenapa ngga yg dibor adalah risiko karat jauh lebih besar kalau menurut saya, dan ternyata yg jepit pun sudah cukup kuat.

- untuk roofbox pakai Hapro Traxer 4.6. Tergolong ringan dan tahan pecah, jepitan ke crossbarnya juga model capit kepiting jadi lebih praktis pemasangan karena jarak antar crossbarnya jadi flexibel dibandingkan dengan yg pakai besi bentuk U yg sudah fix.

Menurut spek roofboxnya kapasitas max 70kg dengan kecepatan max 130km/jam. Tapi kalau saya sih perkiraan isiin max 50kg,utk di tol sampai 130 pun masih cukup stabil.


Untuk fotonya harus dicari dulu ya hahaha
2007 Toyota NCP93R-BEMGKD
2013 Toyota ZRR70R-APEXPD
essanpupil
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 26
Joined: 13 Nov 2020, 12:50

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by essanpupil »

azu wrote: 16 Jan 2021, 11:37
essanpupil wrote:Makasih insight-nya temen2, ertiga kami kan tahun 2017, akomodasi relatif sempit. Kepikiran buat pasang roof rail + roofbox. Tapi masih cari2 info efek sampingnya. [emoji846]
Kebetulan keluarga kami pakai Ertiga 2012, dan sudah lebih dari 5 kali dalam 7 tahun terakhir PP Bandung dan sudah 3 kali PP via Trans Jawa alhamdulillah aman.

Untuk barang yg kami gunakan:
- Crossbar jepit merk SportRack. Pakai model jepit ini aman kok, yg penting pasangnya bener dan setiap berhenti istirahat dicek. Alasan kenapa ngga yg dibor adalah risiko karat jauh lebih besar kalau menurut saya, dan ternyata yg jepit pun sudah cukup kuat.

- untuk roofbox pakai Hapro Traxer 4.6. Tergolong ringan dan tahan pecah, jepitan ke crossbarnya juga model capit kepiting jadi lebih praktis pemasangan karena jarak antar crossbarnya jadi flexibel dibandingkan dengan yg pakai besi bentuk U yg sudah fix.

Menurut spek roofboxnya kapasitas max 70kg dengan kecepatan max 130km/jam. Tapi kalau saya sih perkiraan isiin max 50kg,utk di tol sampai 130 pun masih cukup stabil.


Untuk fotonya harus dicari dulu ya hahaha
Wuih, komplit sharingnya, makasih om. Kami lihat2 dulu keperluan mudik nanti. Kalau emang bagasi kurang dan perlu pasang, kayaknya pasang roofbox aja deh. Cari yang bentuknya ga ganggu aerodinamika mobil.
User avatar
Schweppes
Member of Senior Mechanic
Member of Senior Mechanic
Posts: 285
Joined: 15 May 2012, 13:35
Location: Tangerang Selatan
Daily Vehicle: Dahon Speed

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by Schweppes »

essanpupil wrote: 16 Jan 2021, 08:43 Makasih insight-nya temen2, ertiga kami kan tahun 2017, akomodasi relatif sempit. Kepikiran buat pasang roof rail + roofbox. Tapi masih cari2 info efek sampingnya. 🙂
Saya kalau mudik selalu menggunakan roofbox om, enak banget karena baju2 dan bawaan lain di box sehingga kabin bisa lebih lega dan pandangan ke belakang tidak terganggu. Mulai dari Innova, Honda Freed dan sekarang pakai BRV.

Kalau tidak ada roof railnya bisa beli cross barnya yg model jepit om. Tinggal menyesuaikan dengan merk dan jenis mobil kok, aman. Roofboxnya juga sama, berbagai macam merk dan ukuran tinggal sesuaikan dengan budget aja om, cuman untuk box saran saya cari yg dual opening alias kiri dan kanan, sehingga lebih enak dalam instalasi dan loading barangnya. Kalau cuman 1 sisi aja, kalau fisik tidak mendukung alias kurang tinggi agak sulit pas instalasi.

Saya pernah pakai merk Thule dan Whale om, Thule skrg udah muahal buanget, kalau Whale harganya lebih bersahabat, lebih murah juga kok dari Hapro. Bobot max bisa sampai 70 Kg, biasanya saya isi sekitar 50 kg mungkin, dengan mengatur posisi supaya bobotnya seimbang. Barang yg paling berat biasanya saya tarok di cross barnya.

Cari yg kaitannya model baru atau model kepiting, karena cukup mengecangkan 1 kali aja, kalau yg punya saya yg seri awal2, harus mengecangkan 2 baut di masing2 sisi. kalau untuk lokal bisa coba ke Whale di https://www.whalecarrier.com atau otorack https://otoproject.co.id/product/roof-box-premium.
User avatar
azu
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 661
Joined: 20 Jun 2012, 01:00
Location: Bandung
Daily Vehicle: 2007 Toyota NCP93R-BEMGKD

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by azu »

essanpupil wrote: 18 Jan 2021, 21:38
azu wrote: 16 Jan 2021, 11:37
essanpupil wrote:Makasih insight-nya temen2, ertiga kami kan tahun 2017, akomodasi relatif sempit. Kepikiran buat pasang roof rail + roofbox. Tapi masih cari2 info efek sampingnya. [emoji846]
Kebetulan keluarga kami pakai Ertiga 2012, dan sudah lebih dari 5 kali dalam 7 tahun terakhir PP Bandung dan sudah 3 kali PP via Trans Jawa alhamdulillah aman.

Untuk barang yg kami gunakan:
- Crossbar jepit merk SportRack. Pakai model jepit ini aman kok, yg penting pasangnya bener dan setiap berhenti istirahat dicek. Alasan kenapa ngga yg dibor adalah risiko karat jauh lebih besar kalau menurut saya, dan ternyata yg jepit pun sudah cukup kuat.

- untuk roofbox pakai Hapro Traxer 4.6. Tergolong ringan dan tahan pecah, jepitan ke crossbarnya juga model capit kepiting jadi lebih praktis pemasangan karena jarak antar crossbarnya jadi flexibel dibandingkan dengan yg pakai besi bentuk U yg sudah fix.

Menurut spek roofboxnya kapasitas max 70kg dengan kecepatan max 130km/jam. Tapi kalau saya sih perkiraan isiin max 50kg,utk di tol sampai 130 pun masih cukup stabil.


Untuk fotonya harus dicari dulu ya hahaha
Wuih, komplit sharingnya, makasih om. Kami lihat2 dulu keperluan mudik nanti. Kalau emang bagasi kurang dan perlu pasang, kayaknya pasang roofbox aja deh. Cari yang bentuknya ga ganggu aerodinamika mobil.
contoh terpasangnya saya pernah share di thread tentang roofbox
azu wrote: 23 Jul 2014, 11:36 akhirnya memutuskan untuk beli Roofbox, karena kedua mobil di rumah bagasinya ga gede-gede amat :mky_01:
beli satu aja untuk gantian pakainya, karena rasanya ga bakal tiba-tiba butuh roofbox untuk kedua mobil..

berikut penampakannya:

@Suzuki Ertiga GX 2012
Image

@Ford EcoSport Titanium 2014
Image

Image

Image

Image
kebetulan warna Roofboxnya pas dengan warna roofrailnya :D


Roofbox pakai Hapro Traxer 4.6 (katanya buatan Londo).. DC Rp5.850.000 (lagi diskon) di Motoshop Bintaro.. bela-belain bawa mobil ke Bintaro dari Bandung untuk beli, soalnya kalo dikirim ongkirnya diatas 1 juta :mky_06:

kemarin dari Jkt ke Bandung via Cipularang pakai Ertiga+Roofbox rasanya tidak terlalu berbeda.. kecepatan Max yg saya coba 120Kph masih nyaman pengendaliannya, meskipun di Manual Book roofbox menyantumkan Max Speed yg diperbolehkan adalah 130Kph.. Lumayan lah kalo jalan-jalan keluar kota bisa nambah kapasitas bagasi :big_blushing:

pas di Tol tiba-tiba teringat Om Andy yg pernah kejeduk portal ketinggian GTO, tapi Alhamdulillah baik Ertiga mamupun EcoSport ga kejedot sama tuh portal.. pas baru beli juga buka puasa dulu di PIM2, Ertiga sukses masuk parkiran basement tanpa kejedot :big_biglaugh:

Summary
Roofbox Hapro Traxer 4.6 Silver-Grey IDR 5.850.000 @ Motoshop Bintaro
Crossbar Ertiga IDR 650.000 dari OLX
Crossbar EcoSport 1.330.000 Original Acessories Ford
Bensin BDG-JKT-BDG Ertiga ngisi Premium IDR 200.000 masih nyisa :mrgreen:
kalau saran saya mau beli roofbox sih pakai Hapro yg minimal versi Traxer, karena pakai mounting Hapro Easyfit yang lebih gampang pasangnya.. mounting yg kaya gini juga ada di Thule yg seri mahalnya.
Hapro-Traxer.png
Hapro-Traxer.png (634.43 KiB) Viewed 781 times
Contoh mounting yg kata saya model capit kepiting


Oiya di kondisi kosong pernah ga sengaja saya kena portal pintu tol yg rendah, karena boxnya lentur banget jadi tidak pecah bahkan baret pun ngga hahaha
2007 Toyota NCP93R-BEMGKD
2013 Toyota ZRR70R-APEXPD
aditseno
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 28
Joined: 26 Jun 2018, 08:47
Location: Jakarta Cibubur
Daily Vehicle: Brio RS
Contact:

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by aditseno »

Mau tanya, kl roofrack pas ga dipasang roofboxnya katanya berisik suara angin ya kl di kecepatan tinggi? Itu benar tidak ya?
User avatar
aspsilver
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1073
Joined: 28 Oct 2004, 15:38
Location: Jakarta

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by aspsilver »

Benar ada suara angin di kecepatan tinggi.
leogalih
Full Member of Junior Mechanic
Full Member of Junior Mechanic
Posts: 105
Joined: 03 Mar 2021, 08:25
Location: Tangerang Selatan
Daily Vehicle: Suzuki XL 7 Yamaha XMax
Contact:

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by leogalih »

Dulu waktu pake brv pernah pasang roofbox non branded (bentuknya kayak whale), beli di olx COD kayaknya ga sampe 2 juta harganya.. Tapi kekurangan di sistem clamp ke crossbarnya yang bentuknya C-Bolt, jadi ujung clampnya keluar menunjang 3-4cm, harus hati-hati menata barangnya biar kopernya ga tertusuk ujung clampnya..
Murah meriah, air hujan juga ga masuk.

Waktu itu pernah bawa baju baju buat barang dagangan, mungkin bobotnya ada 75kg atau lebih, mengingat muatannya hampir 2 ball, perjalanan 800an km terasa sangat melelahkan, karena harus lebih pelan, efek hambatan udara terasa banget mobil kayak susah banget diajak lebih kenceng, lalu terasa sekali lebih limbung karena center of gravitynya berubah, mobil juga jauh lebih boros... Ya mungkin karena over muatan juga..

Setelah itu ga mau lagi bawa barang dagangan dimasukin roofbox, kirim pakai expedisi aja lebih aman.

Kalau untuk perjalanan mudik roofbox memang pilihan, koper koper dan oleh oleh atau barang-barang yang ga akan diambil selama perjalanan taruh di roofbox, yang penting beratnya ga over muatan.
Paling PRnya penyimpanannya aja ketika travelingnya selesai..
aditseno
Member of Junior Mechanic
Member of Junior Mechanic
Posts: 28
Joined: 26 Jun 2018, 08:47
Location: Jakarta Cibubur
Daily Vehicle: Brio RS
Contact:

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by aditseno »

aspsilver wrote: 08 May 2021, 23:04 Benar ada suara angin di kecepatan tinggi.
pakai windshield katanya bisa mengurangi/menghilangkan suara anginnya ya? bener atau enggak ya om?
User avatar
aspsilver
New Member of Mechanic Engineer
New Member of Mechanic Engineer
Posts: 1073
Joined: 28 Oct 2004, 15:38
Location: Jakarta

Re: Pemasangan roofrail, roofrack, atau roofbox custom

Post by aspsilver »

Kalo ini gak tau. Soalnya belum pernah coba.
Makanya cross bar saya copot kalau tidak digunakan. Berisik
Post Reply
  • Similar Topics
    Replies
    Views
    Last post