Yang Termahal Belum Laku,Gaikindo Expo Raup Rp 1,2 T

Ingin membahas hal-hal umum mengenai mobil dan otomotif, silakan bahas disini...

Moderators: Ryan Steele, sh00t, r12qiSonH4ji, avantgardebronze, akbarfit

User avatar
mpoezz
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2980
Joined: Thu Jul 22, 2004 14:10
Location: Kingdom of Heaven

Yang Termahal Belum Laku,Gaikindo Expo Raup Rp 1,2 T

Post by mpoezz »

Di ajang Gaikindo Auto Expo (GAE) 2005 yang ditutup kemarin, stan Rolls-Royce termasuk yang paling banyak mengundang perhatian. Kehadiran Rolls-Royce Phantom, mobil bermesin V12 6.750 cc seharga Rp 8,25 miliar, mengundang rasa ingin tahu pengunjung pameran.
--
IWAN UNGSI, Jakarta
--
Jika ada pertanyaan berikut, mana yang Anda pilih: dengan jumlah uang sama, membeli 82 unit mobil Toyota Avanza atau satu unit Rolls-Royce Phantom? Pertanyaan itu adalah guyonan beberapa wartawan saat meliput stan Rolls Royce di GAE 2005, di Jakarta Conventiom Center.

Memang, harga satu unit Rolly-Royce Phantom ekuivalen dengan 82 unit Avanza. Harga yang supermahal dan tampilan bodi mobil yang elegan inilah yang membuat banyak orang penasaran.

Phantom menjadi mobil termahal yang dipamerkan di GAE tahun ini. Mobil itu juga terpilih sebagai The Best Appearance pemilihan mobil-mobil terbaik di Gaikindo Auto Expo. Kabarnya, ada seorang pengusaha yang sudah inden mobil tersebut saat pameran. Namun, tanpa diketahui sebabnya, inden tersebut dibatalkan.

Harga yang fantastis sebenarnya bukan daya tarik utama mobil yang dibikin dengan mengombinasikan kecanggihan teknologi mesin dan keindahan seni dari buatan tangan manusia itu.

Dengan bodi eksotis yang dikonstruksi dengan bahan aluminium -bahan yang dikenal memiliki bobot ringan, namun kukuh- mobil aristokrat tersebut memiliki berat bersih hanya 550 kilogram. Susunan aerodinamis terbentuk dari 200 rangka aluminium dan 300 potongan, yang di setiap bagian dirangkai dengan tangan.

Meskipun demikian, jangan ditanya mengenai presisi dan akurasinya. Kombinasi state of art antara citarasa manusia dan perlengkapan mesin yang digunakan membuat seluruh konstruksi badan mobil hanya memiliki derajat kesalahan 0,1 milimeter. Angka ini akan disesuaikan dengan level akurasi pintu-pintu sebesar 2,7 milimeter.

Lantas, jeroan mesin V12, 6.750 cc yang dimilikinya membuat sang primadona tersebut memiliki torsi maksimal 720 Nm (Newtonmeter) yang dicapai pada 3.500 rpm (rotation per minute). Kombinasi kekuatan mesin dan bodi ringan membuat mobil termahal GAE 2005 tersebut bisa melaju di kecepatan 100 kilometer per jam hanya dalam waktu 5,9 detik.

"Untuk spesifikasi mesin memang menggunakan teknologi BMW M-series yang diproduksi khusus untuk Rolls-Royce," ungkap Sarwono Tjokrowinoto, direktur operasional PT Eurocars Chrisdeco Utama, sole agent yang memboyong "Sang Primadona" ke Indonesia.

Dengan harga Rp 8,25 miliar, keamanan mobil juga menjadi salah satu perhatian yang disiapkan oleh Rolls-Royce. Teknologi Run-Flat Tyre pada kaki-kaki sang primadona membuat ban bisa terus digunakan meski bocor. "Wah nggak kebayang juga kalau mobil semahal ini harus menambal bannya di pinggir jalan-jalan Jakarta," tambah Sarwono.

Puas membayangkan tampilan luar dan performa mesin tersebut? Jangan dulu. Masih ada tampilan interior yang tersusun dari kayu. Setiap enam tahun sekali suplier satu-satunya dari Inggris yang dipercaya untuk memasok interior Phantom. Proses pembuatan mengharuskan koreksi warna dan karakteristik gradasi sempurna.

Lebih dari 60 bagian panel kayu digunakan dengan paduan antara corak aluminium dan kayu jati yang menyusun hingga 40 lapisan. Bahkan, untuk menciptakan kesan pribadi, desain gradasi kayu dalam interior diciptakan berbeda pada masing-masing unit.

Untuk lapisan kursi, tak kurang 16 jenis kulit asli digunakan untuk menyelimuti kursi-kursi Phantom dan semuanya dijahit dengan tangan. "Memang fungsi mobil menjadi lebih ketika kita melihat interior Phantom. Mobil bukan hanya kendaraan bermotor, melainkan sebuah gaya hidup yang ditonjolkan oleh pengendaranya," pungkas Sarwono. (*)

Gaikindo Expo Raup Rp 1,2 T


JAKARTA - Meski BBM kian langka, minat masyarakat membeli mobil masih tinggi. Terbukti, ajang pameran Gaikindo Auto Expo (GAE) 2005 yang digelar mulai 8 Juli dan berakhir Minggu kemarin menuai sukses. Total nilai transaksinya mencapai Rp 1,2 triliun.

"Pergelaran Gaikindo Auto Expo membuat kami optimistis bahwa industri otomotif Indonesia tahun ini akan terus berkembang. Tercapainya target transaksi merupakan salah satu indikator antusiasme masyarakat terhadap produk-produk industri otomotif," ujar Bambang Trisulo, ketua umum Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia), setelah penutupan Gaikindo di Jakarta kemarin.

Menurut dia, pemerintah tetap harus memperhatikan perkembangan industri otomotif. "Satu unit mobil didukung ratusan supplier dan ribuan tenaga kerja. Jadi, bukan sekadar ATPM. Namun, kesejahteraan jutaan tenaga kerja bergantung pada industri ini," ungkapnya.

Salah satu catatan yang akan terus diperjuangkan Gaikindo adalah terkait bahan bakar ramah lingkungan, yakni yang bebas timbal. "Belum ada langkah konkret dari pemerintah untuk mengupayakan hal itu. Premium dan solar bebas timbal mutlak menjadi kebutuhan industri otomotif mendatang," tegasnya.

Dari data yang telah dicatat panitia, total transaksi yang mencapai Rp 1,2 triliun diperoleh dari total penjualan unit kendaraan lebih dari 4.300 unit. Ketua Penyelenggara GAE 2005 Prijono Sugiarto mengemukakan, dengan tercapainya transaksi senilai Rp 1,2 triliun tersebut, berarti terjadi peningkatan hampir 300 persen dibandingkan pencapaian GAE 2003.

"GAE 2003 hanya mencatat transaksi Rp 412 miliar dengan penjualan dari 2.100 unit kendaraan. Pada even dua tahun lalu tersebut, pihak Gaikindo memang hanya menargetkan transaksi Rp 500 miliar," jelasnya.

Meski demikian, kata dia, jumlah pengunjung memang tidak sesuai target. "Dari 200.000 orang yang ditargetkan, pengunjung yang datang sekitar 161.000 orang," katanya.

Selanjutnya, di antara 25 ATPM yang mengikuti ajang bergengsi tersebut, PT Toyota Astra Motor mencatat transaksi tertinggi dengan nilai lebih dari Rp 243 miliar. Sebanyak 812 unit kendaraan dari pabrikan mobil asal Jepang itu pun ludes terjual. PT Honda Prospect Motor menguntit di posisi kedua dengan membukukan transaksi lebih dari Rp 202 miliar. Meski kalah nilai transaksi dari Toyota, Honda mampu menjual 888 unit kendaraan.

Produk baru Toyota, Fortuner, terjual 594 unit. Mobil berjenis sport utility vehicle (SUV) itu memang menjadi andalan Toyota di pameran kali ini. Dari kubu Honda, City dan Jazz mencatat angka penjualan 576 unit.

Mobil-mobil Jepang memang masih mendominasi penjualan. Indomobil Suzuki berada di urutan ketiga dengan total transaksi Rp 162 miliar lebih. Suzuki Swift menyumbang angka penjualan terbesar dengan 301 unit senilai Rp 48,3 miliar. Selanjutnya, PT Nissan Motor menempel di belakang Suzuki dengan mencatatkan transaksi lebih dari Rp 135 miliar.

Kendaraan mewah juga tak luput dari minat pengunjung. Di kelas itu, PT BMW Indonesia mencatat transaksi tertinggi dengan nominal Rp 93,5 miliar lebih. PT Grand Auto Dinamika mencatatkan transaksi hampir Rp 50 miliar. Sementara itu, PT DaimlerChrysler Indonesia mencatatkan transaksi kurang dari Rp 13 miliar.

Menyusul berikutnya, PT Eurokars Chrisdeco Utama yang menawarkan Rolls Royce dan Porsche dengan nominal penjualan Rp 10,2 miliar. Enam unit Porche berhasil berpindah tangan, sedangkan Rolls Royce sama sekali tak ada yang membeli.

Secara lengkap, penyelenggara merilis nominal transaksi ATPM lain, yakni PT Kia Mobil Indonesia (Rp 36,1 miliar), PT Astra France Motor (Rp 11,6 miliar), PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (Rp 16,5 miliar), PT Astra Daihatsu (Rp 28,8 miliar), PT Hyundai Mobil Indonesia (Rp 71,4 miliar), PT Pantja Motor (Rp 61,5 miliar), PT Car & Cars Indonesia (Rp 3,7 miliar), PT Garuda Mataram Motor (Rp 7,8 miliar), dan PT Ford Motor Indnesia (Rp 32,1 miliar). Satu ATPM roda dua yang hadir di GAE lewat produk motor roda empat, yakni Yamaha Motor Kencana Indonesia, membukukan transaksi Rp 10 miliar.

Selain itu, pameran ke-13 tersebut juga memberikan penghargaan bagi penampilan mobil yang bertajuk Best of Gaikindo 2005. Tim juri yang dipimpin James Luhulima memutuskan Bentley Continental Flying Spur sebagai predikat terbaik versi Best of the Best Car GAE 2005. Mobil sedan seharga Rp 5 miliar itu juga terpilih sebagai Sedan Terbaik GAE 2005 dengan menyisihkan kandidat lain yang juga sangat kuat.

Best SUV diraih VW Tuareg. Pabrikan Jerman itu juga meraih Best MPV melalui "New" Caravelle. Itu masih belum cukup. VW dengan "New" Golf GTI meraih gelar Best Innovation. Rolls Royce meraih Best Appearance dengan Phantom. Sebetulnya, pabrikan Jepang bisa terselamatkan oleh Suzuki Swift, namun tim juri memutuskan Ford Fokus sebagai Best Value. (iw/sof)
You do not have the required permissions to view the files attached to this post.
User avatar
handling
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2297
Joined: Thu Jul 29, 2004 11:09

Post by handling »

mitsu 16M dr sebagian besar grandis kali
yamaha 10M gak kira2 kayakkacang goreng aja. sayang yamaha tdk disebutin brp unit....hikhikshnisksss........
Image
User avatar
DigitALL
New Member of Mechanic Master
New Member of Mechanic Master
Posts: 9595
Joined: Thu May 15, 2003 16:12
Location: Indonesia

Post by DigitALL »

mitsu 16M dr sebagian besar grandis kali
yamaha 10M gak kira2 kayakkacang goreng aja. sayang yamaha tdk disebutin brp unit....hikhikshnisksss........
Bisa jadi Grandis 70% dan sisanya L200 Strada Double Cab dan Lancer.

RR 8 M lebih, ckckckc ...
Schrauber
New Member of Junior Mechanic
New Member of Junior Mechanic
Posts: 19
Joined: Tue Feb 15, 2005 11:16

Post by Schrauber »

8.2 M dah berikut sama ce yang disebelahnya ngak?????? :D
User avatar
mpoezz
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2980
Joined: Thu Jul 22, 2004 14:10
Location: Kingdom of Heaven

Post by mpoezz »

waduh mungkin include tuh huahuauhhauuhauhauha
User avatar
handling
Member of Mechanic Engineer
Member of Mechanic Engineer
Posts: 2297
Joined: Thu Jul 29, 2004 11:09

Post by handling »

nice shoot pak mpoezz......hikhiskhsisikss...
Image